10 Alasan Toko Online Sepi Pengunjung

10 Alasan Toko Online  Sepi Pengunjung

10 Alasan Mengapa Toko Online Sepi Pengunjung



Webiste toko online anda masih sepi pengunjung? Padahal anda sudah mengupayakan berbagai hal, mulai dari optimasi SEO, pasang iklan, promo di media sosial, dll. Coba anda cermati beberpa alasan berikut ini yang menyebabkan toko online anda sepi pengunjng. Mungkin beberapa alasan dibawah ini yang jadi penyebabnya. Berikut 10 alasan toko online sepi pengunjung :

 1. Loading Website Terlalu Lama

Calon customer/pengujung memang paling malas untuk menunggu loading website yang lama. Meskipun produk yang anda jual berkualitas baik dan menarik. Jika sulit untuk diakses maka pengunjung pasti segera meninggalkan website anda dan beralih ke website lain yang menjual produk sejenis yang lebih mudah diakses.

Navigasi yang rumit dn bertele-tele juga membuat pengunjung segera meninggalkan website anda karena membingungkan bagi mereka. Buatlah sistem navigasi yang mudah bagi pengunjung untuk menemukan produk dan informasi yang mereka cari.

3. Kesalahan Ketik Dan Ejaan

Ini terkadang merupakan kesalahan dasar yang bisa berakibat fatal. Tidak akan ada yang membeli jika dari awal mereka tidak memepercayaimu. Misal, kesalahan kata, ejaan, bahasa, dan masalah dasar lainnya pada halaman produk, atau halaman produk yang mengurangi kredibilitas. Pastikan selalu mengecek secara detail isi keseluruhan websitemu.

4. Kualitas Konten Rendah

Jangan asal membuat konten, buatlah yang unik dan bermanfaat. Jika konten anda bermanfaat maka akan disukai pengjung dan SEO.

5. Kualitas Gambar Rendah

Kualitas gambar sangat mempengaruhi penurunan jumlah pengunjung website toko online anda.  Gambar yang terlalu kecil, buam dan pecah sangat tidak disukai pengunjung. Berikan gambar yang berkualitas baik bahkan kalau perlu bisa di zoom. Hal ini memungkinkan konsumen memperbesar gambar untuk memeriksa lebih detail produk tersebut.

6. Suara Video/Musik Yang Mengganggu

Video atau suara musik/lagu  yang berputar secara otomatis justru dapat mengganggu pengunjung dan juga membuat waktu loading halaman menjadi lebih lama.

7. Tidak Ada Ulasan Produk

Tentu saja customer online akan lebih berhati-hati ketika ingin membeli produk secara online. Karena mereka tidak bisa secara langsung menyentuh produk itu, itulah mengapa mereka mencari cara untuk mendapatkan informasi selengkapnya tentang produk tersebut. Semakin minim ulasan tentang produk, maka semakin pengunjung tidak percaya dan ragu terhadap produk anda. Anda bisa meminta testimoni dari para customer anda yang, testimoni sangat membantu meyakinkan calon customer anda untuk take action.

8. Perbandingan Harga

Jika produk yang anda jual adalah produk massal/diproduksi sangat banyak. Maka perbandingan harga sangat berpengaruh. Pembeli online saat ini bisa dengan mudah mencari website lain untuk perbandingan harga. Customer selalu mencari penawaran terbaik. Lain halnya jika produk yang anda jual sangat terbatas dan dengan desain khusus. Maka harga dengan mudah anda kuasai.

9. Tidak Ada Promo Kupon/Diskon

Customer menyukai promo. Jika mereka tidak menemukan promo kupon/diskon apapun pada toko online, maka bisa jadi mereka akan meninggalkan situsmu dan berbelanja di tempat lain yang menyediakan promo/diskon yang menarik.

10. Proses Checkout/Pembayaran Terlalu Panjang dan Rumit

Ketika customer ingin melakukan checkout tapi prosesnya terlalu panjang dan rumit maka hal ini akan membuat pembeli tidak nyaman dan mungkin saja mereka membatalkan pembelian produk. Buatlah proses checkout/pembayaran yang mudah dipahami oleh pembeli.

 


LihatTutupKomentar